Prestasi

Suksesnya Penyelenggaraan FLS2N Tingkat Nasional 2024: Ajang Unjuk Bakat Siswa-Siswi Berprestasi

Jakarta, 18 September 2024

Grand Final Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) tingkat nasional tahun 2024 telah sukses diselenggarakan pada tanggal 8-13 September 2024 di Golden Boutique Hotel Kemayoran Jakarta (untuk jenjang SMP) . Acara yang diikuti oleh perwakilan siswa-siswi berbakat dari seluruh Indonesia ini menjadi ajang bergengsi untuk menampilkan kreativitas dan bakat seni dalam berbagai bidang.

Tim ansambel campuran SMP Negeri 1 Cimahi menjadi salah satu perwakilan Provinsi Jawa Barat pada ajang tersebut setelah berhasil menyisihkan 76 tim peserta dari seluruh Indonesia pada babak semi final. Pasalnya, hanya terdapat 10 tim terbaik yang terpilih untuk menampilkan hasil karyanya di hadapan para juri.

Pada tanggal 12 September 2024, acara ditutup secara resmi oleh Ni Wayan Giri Adnyani, selaku Sekretaris KEMENPAREKRAF / Sekretaris Utama BAPAREKRAF. Dalam sambutannya, beliau menyampaikan apresiasinya terhadap semua peserta dan guru pembimbing yang telah bekerja keras mempersiapkan diri untuk acara ini. “Wisatawan mancanegara yang ingin mereka lihat adalah budaya kita yang sangat beragam. Kami sangat mendukung dengan dilaksanakannya ajang fls2n, karena ini adalah bagian dari pembangunan bangsa. ,” ujarnya.

Tim Ansambel SMPN 1 Cimahi yaitu Rasya (15), Dava (14), dan Tibyan (14) mendapat kesempatan untuk mengiringi musikalisasi puisi pada acara penutupan FLS2N.
Mereka berhasil memukau penonton dengan penampilannya di ajang penutupan Grand Final FLS2N ini.

“Saya merasa senang dan bersyukur bisa mendapatkan juara di ajang FLS2N tingkat nasional karena semua pesertanya tampil dengan maksimal dan persaingannya ketat. Saya juga bangga bisa terpilih untuk tampil pada acara closing FLS2N dalam kolaborasi musikalisasi puisi.,” ujar Tibyan.

Acara puncak FLS2N 2024 ditutup dengan pengumuman para pemenang dari masing-masing kategori.

“Harapan saya kepada teman-teman, jangan pernah takut untuk mencoba. Kita tidak akan pernah tau sebelum kita mencoba. Saya berharap, ajang ini dapat terus melahirkan generasi penerus yang berprestasi dan mampu berkontribusi dalam melestarikan kebudayaan Indonesia.,” ujar Rasya.

“pesan dari saya tetap berusaha dan yakinlah terhadap usaha yang dilakukan, berjuang semaksimal mungkin agar mendapatkan hasil yang memuaskan dan yang sangat penting dekatkan diri kepada sang maha pencipta dengan rajin beribadah karna usaha tanpa doa adalah sia-sia.,” ujar dava

Dengan berakhirnya grand final FLS2N tingkat nasional tahun ini, para peserta telah menunjukkan bakat dan kreativitas yang luar biasa. Kompetisi ini tidak hanya menjadi ajang untuk berprestasi, tetapi juga untuk saling menginspirasi dan mempererat persaudaraan di antara siswa-siswa dari berbagai daerah. Semoga semangat dan dedikasi yang ditunjukkan oleh para peserta dapat terus berkembang dan membawa mereka menuju kesuksesan di masa depan. Sampai jumpa di FLS2N tahun depan dengan talenta-talenta baru yang siap mengukir prestasi!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *